Langkah Nyata Pemerintah Kabupaten Deli Serdang Mendukung Ekonomi Kerakyatan
Kadis Koperasi dan UKM Kabupaten Deli Serdang Dr. Dra. Hj. Miska Gewasari, M.M mendampingi Bupati dan Wakil Bupati Deli Serdang dalam serangkaian kegiatan di Kecamatan Percut Sei Tuan, Selasa (23/09/2025).
Kegiatan diawali dengan meninjau perbaikan jalan di beberapa titik di Kecamatan Percut Sei Tuan, termasuk pelebaran Jalan Jatirejo dan perbaikan Jalan Paluh Merbau, untuk memastikan pengerjaan sesuai rencana agar mobilitas masyarakat termasuk pelaku UMKM dapat meningkat dan mendukung pertumbuhan ekonomi lokal.
Setelah meninjau perbaikan jalan, dilanjutkan dengan menghadiri Syukuran Panen dan Tepung Tawar di Desa Tanjung Rejo, sebagai bentuk rasa syukur atas panen padi yang melimpah.
Dengan panen padi yang melimpah, para pelaku UMKM di Desa Tanjung Rejo dapat meningkatkan kapasitas produksi dan mengembangkan produk olahan hasil pertanian yang lebih berkualitas.
Rangakaian kegiatan ditutup dengan mengunjungi peternakan ayam petelur milik PT. Sahabat Jaya Farm di Desa Tanjung Selamat, Kecamatan Percut Sei Tuan yang memiliki standar modern. Dengan penerapan sistem kandang yang tertutup, peternakan milik PT. SJF tersebut mampu menjaga kualitas telur sekaligus meminimalisir dampak bagi lingkungan sekitar.
Seluruh kegiatan ini merupakan wujud komitmen Pemerintah Kabupaten Deli Serdang dalam mendukung berbagai sektor perekonomian lokal, baik dari petani, hingga peternak dan mendukung mobilitas bagi masyarakat dan pelaku usaha dengan infrastruktur jalan yang berkualitas.
#Pemkabdeliserdang
#DeliSerdangSehat
#diskopukmdeliserdang
#KoperasiBangkit
#UMKMnaikKelas
#berjemurbupatideliserdang